Smart speaker merupakan inovasi teknologi berbasis artificial intelligence (kecerdasan buatan).
Artificial Intelligence sendiri merupakan sistem kecerdasan yang diprediksi akan menjadi masa depan peradaban manusia, atau bahkan lebih jauh lagi AI bisa jadi akan membentuk sebuah tatanan dunia baru yang sangat futuristik. Bila dilihat dari data perkembangan AI, statista menyatakan bahwa hingga tahun 2025 diperkirakan AI akan terus berkembang mencapai lebih dari 120% – 140% tiap tahunnya.
Hal ini dibuktikan dengan semakin beragamnya produk teknologi berbasis AI yang berhasil diciptakan dan dikembangkan. Ditambah lagi, sebanyak 77% populasi dunia sudah memakai peralatan yang didukung dengan AI, lho.
Artificial Intelligence Ada Dimana-mana
Apa sih yang ada dibenak Sahabat Widya ketika mendengar kata artificial intelligence? Apakah teknologi super keren yang ada di film-film sci-fi? Atau robot super pintar dan mandiri?
Sebetulnya, artificial intelligence itu tak hanya hadir dalam bentuk ekosistem teknologi seperti di film atau yang berbentuk robot. Melainkan seperti smartphone, smart watch, drone, kulkas, lampu dan juga smart speaker adalah beberapa contoh produk berbasis AI, Sahabat.
Kemudian, sektor yang bisa dijajaki artificial intelligence juga bermacam-macam. Seperti, sektor pendidikan, teknologi, bisnis, telekomunikasi, entertainment, healthcare, banking dan masih banyak lagi.
Mengenal Smart Speaker
Smart speaker adalah speaker pintar yang tak hanya mampu memainkan musik favoritmu, tetapi juga bisa berinteraksi dan berkomunikasi, menjawab pertanyaan serta membantu mengendalikan peralatan elektronik pintar lainnya dengan perintah suara.
Oh iya, jangan lupakan konektivitas internet, sebab konektivitas internet sangat diperlukan agar smart speaker dapat bekerja dengan baik.
Sejak smart speaker pertama kali muncul meramaikan jagad raya, popularitas smart speaker semakin hari semakin naik. Hingga akhirnya, banyak perusahaan teknologi yang mulai mengembangkan smart speaker, deh.
Di Indonesia udah ada lho produk smart speaker asli Indonesia karya perusahaan teknologi bernama Widya Wicara. Produk ini diberi nama Smart Speaker Widya Wicara Prima. Nah, Smart Speaker Widya Wicara Prima telah didukung teknologi AI super pintar seperti natural language processing, speech to text, text to speech dan wake word.
Natural Language Processing (NLP)
Apa itu NLP? Secara singkat natural language processing (NLP) adalah sebuah sistem yang mampu mengenali, menganalisis dan juga meniru bahasa manusia semirip mungkin dengan aslinya. Penggunaan NLP bisa bermacam-macam. Ada yang digunakan untuk translate, mengoreksi tata bahasa atau voice assistant.
Tugas natural language processing beberapa diantaranya ada speech recognition, speech tagging, natural language generation dan lain sebagainya. Tanpa sadar mungkin Sahabat Widya sebenarnya telah bersinggungan dengan NLP dalam kehidupan sehari-hari. Misalnya pengecekan ejaan, autocomplete text, voice text messaging, atau mungkin related keywords yang muncul ketika kamu berselancar di mesin pencari.
Lebih lengkapnya, penerapan NLP dapat berupa virtual assistant, voice assistant atau smart speaker seperti Alexa, Siri dan Smart Speaker Widya Wicara Prima. Kemudian machine translation, chatbot atau voicebot, serta analisis sentimen sosial media.
Speech to Text (STT)
Biasanya speech to text kerap digunakan oleh seorang notulen, siswa dan juga reporter untuk melakukan transkripsi audio. Tapi siapa sangka, sektor-sektor lain seperti kesehatan juga memanfaatkan teknologi ini untuk, lho. Contoh kasusnya adalah laporan hasil diagnosis pasien yang tak perlu lagi ditulis secara manual, melainkan hanya perlu mengubah audio diagnosis dari dokter ke dalam bentuk tulisan.
Alasan aplikasi dan software speech to text atau STT sangat digemari oleh masyarakat adalah tingkat akurasi teknologi ini dalam mengonversi file suara ke dalam bentuk teks bisa mencapai 99%. Jadi, tak perlu lagi deh mencatat secara manual yang menghabiskan tenaga dan juga waktu.
Gimana sih cara memilih speech to text yang baik? Sahabat Widya jelas perlu memperhatikan tingkat akurasinya karena akan berpengaruh pada hasil transkripsi. Kemudian pilih speech to text tersedia dalam berbagai bahasa, sehingga kamu tak akan kesulitan bila harus mentranskripsi audio berbahasa asing. Kayak Speech To Text Widya Wicara yang sudah tersedia dalam dua bahasa yakni bahasa Indonesia dan juga bahasa Inggris.
Text to Speech (TTS)
Satu lagi teknologi artificial intelligence (AI) yang ikut menggerakkan Smart Speaker Widya Wicara adalah text to speech. Sahabat Widya udah tau kan, kalau text to speech ini ahli banget mengubah teks menjadi suara.
Aplikasi penggunaan text to speech bisa bermacam-macam. Mulai dari bidang otomotif pada GPS navigasi, edukasi untuk penyandang difabel atau bidang hiburan. Kemudian TTS juga bisa dimanfaatkan untuk bidang penerbitan, lho. misalnya saja dalam hal memproduksi audiobook yang berkualitas.
Tak ketinggalan, customer service khususnya bagian call center pun bisa menikmati kemudahan dari teknologi TTS untuk merespon pelanggan dalam bentuk suara. Keren kan!
Wake Word
“Ok, Google”
“Alexa”
“Hey, Siri”
“Halo, Widya”
Sahabat Widya familiar bukan dengan kata-kata tersebut, khususnya buat kamu yang sering menggunakan virtual assistant di smartphone maupun smart speaker. Nah, kata-kata diatas itu dinamakan dengan wake word.
Wake word adalah kata pemicu yang digunakan untuk mengaktifkan peralatan elektronik. Biasanya pemilihan wake word disesuaikan dengan nama brand dan juga identitasnya. Misalnya saja pada Smart Speaker Widya Wicara, wake word yang digunakan untuk membangunkan Widya adalah ‘Halo, Widya’ atau ‘Hai, Widya’. Simpel dan sarat akan identitas brand itu sendiri bukan.
Karena wake word berfungsi untuk mengaktifkan peralatan elektronik, smart speaker misalnya, maka akurasi wake word itu sangat krusial. Bayangkan saja bila smart speaker memiliki akurasi rendah dalam mengenali wake word, pengguna pun akan sulit mengaktifkan apalagi mengakses fitur-fitur di dalamnya, bukan.
Kalau memang Sahabat Widya ingin mulai hidup ditemani dengan smart speaker, kamu bisa banget memilih Smart Speaker Widya Wicara Prima. Smart speaker karya anak bangsa ini cerdasnya bukan main. Lihat saja betapa canggih teknologi pendukungnya. Mulai dari NLP, STT, TTS dan juga wake word.
Dijamin deh kamu hidupmu akan semakin nyaman bila didampingi Smart speaker Widya Wicara Prima. Siap untuk merasakan kemudahan aktivitas dengan Smart Speaker Widya Wicara? Miliki sekarang!